Cara Membuat Kue Semprit Cantik , Eanak , Renyah Ada Di sini Langsung Di Intip Yuk

 Kue Semprit



Made by : @putriipermanaa


Bahan :

400gr tepung sagu + 180gr tepung tapioka (ini berat dr tepung setelah disangrai dr 500gr tepung sagu & 500gr tepung tapioka ambil sesuai berat yg diperlukan aja ya)

100gr butter

200gr margarin

265gr gula halus

3btr kuning telur

15gr susu bubuk

1/2 sdt vanila

1/2 sdt garam

130gr santan kental (me: santan leko)

175gr parutan keju (oven setengah matang hancurkan)

Topping: parutan keju yg dipanggang setengah matang secukupnya.


Cara Membuat :

1. Mixer kec 1 butter+margarin dan gula halus hanya sampai tercampur rata.

2. Masukkan kuning telur 1 per 1. Hingga tercampur rata. Matikan mixer.

3. Lalu masukkan vanila, garam, susu bubuk. Aduk menggunakan spatula.

4. Kemudian masukkan tepung , santan, dan keju parut.

5. Masukkan dlm piping bag. Spuit pd loyang.

6. Panggang pd suhu 160 *C selama 20mnt/ hingga matang.

Nb. Sangrai masing2 tepung + 1lbr daun pandan dgn menggunakan api kecil hingga terasa ringan . Matikan api. Sisihkan hingga benar2 dingin sblm digunakan. .

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel